sebuah masa yang menyatukan kita, sebuah takdir yang mempererat kita. sebuah misi yang menggerakkan kita, untuk menjadi seseorang...

maka hari ini kita loserick pada tanggal 11-Oktober-2009 menyatakan bahwa kita adalah teman sejati, sahabat sejati, yang akan mengawal kemanapun diantara kami pergi untuk mengawali sebuah mimpi.

selamat datang kawan untuk melangkah bersama kami mewujudkan impian kita, kami yakin bahwa esok adalah apa yang ada di impian kita... mari sahabat, kita berjalan bersama baik duka maupun lara. semua akan baik-baik saja, ku akan melindungimu kawan, sampai kapanpun...

Minggu, 25 April 2010

Fedi Nuril Cuma Mau Film yang Beri Ilmu

JAKARTA - Nama Fedi Nuril melejit setelah membintangi film Ayat-ayat Cinta. Namun, artis ini tak mau sembarangan terima tawaran film. Dia ingin film yang diperankannya tak cuma memberi honor, juga mendatangkan ilmu.


"Kalau main film harus berimbas ke diri gue. Seperti film Garasi, gue bisa jadi musisi. Di film Ayat-Ayat Cinta, gue jadi mau belajar agama. Dan di film Menebus Impian, gue jadi jago marketing. Gue ikut belajar MLM (multi level marketing)," terang Fedi yang ditemui di Bandung, Jawa Barat, baru-baru ini.

Atas dasar alasan itulah, Fedi menyeleksi tawaran film yang datang. Dia tak mau hanya mengejar materi semata. Pria kelahiran 1 Juli 1982 itu membuktikan ucapannya. Pada Mei besok, dia mulai syuting film yang menuntutnya pandai berenang.

"Gue jadi harus les renang, harus bisa segala gaya. Gue harus bisa berenang gaya kupu-kupu karena harus bisa membelah ombak. Gue merasa stamina gue lebih kuat. Di setiap film, gue dapat ilmu lagi, dapat lagi. Itu yang bikin gue unggul dibandingkan aktor lain," sesumbarnya" bebernya.

Fedi belum mau bercerita banyak tentang film barunya itu. Dia hanya memberikan sedikit bocoran bahwa film tersebut mengangkat tema budaya lokal dan adat istiadat.

"Film ini latar belakangnya tahun 1920-an. Gue sebagai buruh yang bekerja di pelabuhan. Kalau ada kapal barang datang, gue yang angkut barang," tandasnya.

SUMBER: http://celebrity.okezone.com/read/2010/04/18/206/323790/fedi-nuril-cuma-mau-film-yang-beri-ilmu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar